Penyebab Bluecreen Saat Install Win XP

Blue screen pada saat istall komputer pernah saya alami beberapa waktu yang lalu. Saya sedikit kebingungan menghadapi masalah bluescreen ketika mengingstal PC ini. Karena sebelumnya saya sering melakukan install pada komputer saya yang lain tidak pernah saya mengalami yang namanya blue screen, bisa di katakan semua PC yang saya install selalu berhasil. Dengan adanya masalah ini saya pun hampir putus asa untuk menginstal PC yang satu ini, karena sudah berulang kali saya melakukan install hasilnya tetap sama yakni blue screen.

Dengan mempunyai sedikit kesabaran saya pun kembali membongkar dan membersihkan beberapa hardware nya. Setelah selesai membersihkan kemudian saya pasang lagi dengan baik dan benar dan berharap agar permasalahan bluescreen bisa teratasi. Setelah semua hardware selesai di pasang saya pun kembali melakukan install pada PC tersebut, ternyata masih tetap sama. Saya pun masih belum berhasil menginstal komputer tersebut.

Akhirnya saya mencari informasi mengenai bluescreen ini di internet, ternyata permasalahan ini sudah banyak di temui oleh orang lain dan mereka telah menuliskan di situs nya masing-masing. Saya membaca cara mengatasi bluescreen ini di situs gividia.blogspot.com. Saya membaca penyebab dan cara mengatasi blue screen yang terjadi pada saat melakukan instalasi windows xp di situs tersebut. Akhirnya saya mengerti ternyata penyebab blue screen pada saat install window, terjadi karena beberapa hal.

Berikut ini adalah penyebab dan cara mengatasi blue screen pada saat install win xp:

1.Harddisk error
Biasanya masalah blue screen terjadi pada saat startup Windows,Windows tersebut tidak dapat membaca data system boot partition. Ini bisa di sebabkan karena harddisk yang error (corrupted).

2.Hardrware
Apabila masalah ini muncul ketika sedang melakukan upgrade Windows, itu bisa disebabkan dengan adanya hardware yang tidak kompatibel dengan Windows. Coba anda lepaskan hardware yang bermasalah atau cari driver yang lebih cocok untuk Windwos-nya.

3.Setting Bios
Jika anda ingin menginstal windows xp dan terjadi blue screen silahakan anda cek biosnya dab cari tulisan SATA Mode dan ubah nilainya dari AHCI ke IDE setelah itu simpan dengan cara tekan F10. Silahkan di coba lagi installnya biasanya cara ini berhasil.

4.Langkah terakhir jika anda tidak menemukan masalah seperti di atas, atau anda tidak menjumpai pengaturan bios yang bertuliskan SATA Mode, kalian bisa mencoba cara terakhir yakni mengganti windows nya dengan yang lain seperti Windows 7 atau lainnya nya (selain vista dan wix xp). Karena Laptop/PC zaman sekarang kebanyakan sudah tidak support lagi SATA AHCI mungkin itulah yang menyebabkan terjadinya Blue Screen.

Semoga berhasil

Satu pemikiran pada “Penyebab Bluecreen Saat Install Win XP”

Tinggalkan komentar